Sabtu, 19 Desember 2015

MOTOR


RECOMENDED MOTOR UNTUK TOURING

Motor pabrikan Yamaha dengan seri V-Ixion ini juga pas untuk touring. Disamping body-nya yang ramping dan dinamis, Yamaha V-Ixion juga irit dalam bahan bakar. Tak salah jika motor yang satu ini menjadi salah satu pilihan motor yang sangat cocok untuk digunakan touring. Dengan konsumsi bahan bakar yang tidak tergolong boros alias agak irit, rider pun tidak perlu harus berhenti untuk mengisi bahan bakar karna di bekali dengan daya tampung bensin yang cukup banyak selain itu engine yang berkapasitas 150 cc sangat cocok untuk mengejar waktu sampai tujuan.


PREPARE SEBELUM TOURING

Touring merupakan aktivitas kegemaran para biker yang dilakukan pada waktu-waktu tertentu, touring dilakukan oleh sejumlah biker menuju tempat tujuan yang biasanya telah disepakati. Sebelum touring dilakukan, ada beberapa hal harus dipersiapkan untuk keamanan dan kenyamanan berkendara, karena touring biasanya dilakukan dengan kendaraan sepeda motor.
Persiapan toursing tersebut adalah wajib karena perjalanan yang akan ditempuh bukanlah jarak yang dekat melainkan memakan waktu dan tenaga serta kendaraan yang ready to go, dengan kondisi  jalan yang padat, dan beresiko besar jika persiapan tidak diperhatikan, serta pemilihan waktu yang tepat untuk melakukan perjalanan agar biaya dan waktu lebih hemat dan selamat juga perlu diperhatikan.


MAHAL.. ..ENGGAK LAH!!


Hai Gan! Buat agan - agan semua yang punya hobi touring tapi ngga pengen ngeluarin biaya mahal, itu masalah gampang. Touring ngga selalu identik dengan motor - motor gaul ataupun berkelas tinggi kali. Seperti apapun jenis motornya, yang penting itu semangat kebersamaan dan kekeluargaannya. Ngga perlu gengsi apalagi merasa komunitas level bawah. Haalloooo.....gile luu Ndro!
Touringlah dengan "sehat", ngga perlu ugal - ugalan apalagi kebut - kebutan. Tetap patuhi peraturan lalu - lintas, dan hargai pengguna jalan yang lain.